Sheila mengatakan, kampanye tersebut cukup efektif untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat agar tidak malas untuk melakukan deteksi dini agar terhindar dari kanker payudara. Sheila berharap cara sederhana itu akan mengurangi jumlah pasien kanker payudara stadium lanjut dan mewujudkan perempuan Indonesia yang sadar deteksi dini.
“Lebih baik mencegah daripada mengobati, itulah slogan yang harus diperhatikan oleh setiap wanita. Soalnya jika seseorang sudah terkena penyakit, tentu akan repot mengobatinya,” ujar Sheila.
Senada dengan Sheila, Chacha pun merasa senang terlibat dalam aksi peduli penyakit mematikan itu. Dengan begitu, dirinya pun juga mendapatkan banyak masukan soal penyaki kanker payudara yang kerap dialami kaum hawa.
“Jujur dari masalah ini, saya merasa mendapatkan banyak sekali pengetahuan tentang bahaya kanker payudara. Selain itu, saya semakin tahu bagaimana cara pencegahannya melalui deteksi dini untuk diri sendiri,” kata Chacha.
Kehadiran para alumni Miss Celebrity 2013 SCTV ini mendapatkan respon yang sangat positif dari masyarakat yang mengikuti parade. Bahkan tidak sedikit para peserta yang mengajak foto bersama atau ber-selfie saat parade berlangsung.
“Kita senang berada di tengah-tengah mereka. Semoga aksi ini bisa ditiru oleh selebriti-selebriti yang lain,” imbuh Chacha.(bra/foto : britisia.com)