Dalam kesempatan itu Ayu Azhari meraih penghargaan Bunda Etnik Indonesia bersama wanita-wanita hebat lain seperti Dewi Motik, Mien Uno ibunda Sandiaga Uno, Rima Melati dan yang lainnya.
Ayu Azhari mengakui dirinya senang sekali atas penghargaan yang diterimanya tersebut. Dia tidak menyangka kecintaannya pada Indonesia ternyata menjadi pembuka jalan bagi dirinya untuk mendapatkan penghargaan.
“Senang sekali bisa menyumbangkan sesuatu untuk Indonesia. Memang saya sangat suka menggunakan hal-hal berbau Indonesia mulai dari kerudung sampai sepatu,” ucap Ayu Azhari saat ditemui usai pemberian penghargaan di JCC Senayan.
Wanita kelahiran Jakarta ini mengaku sempat mendapat penghargaan kategori serupa beberapa tahun silam. Namun penghargaan kali ini terasa lebih spesial karena bersama wanita-wanita hebat Indonesia.