Duta Seni Pelajar Nusantara 2019 Ajang Tanamkan Cinta Budaya Bangsa

Seni Budaya0 Dilihat

“Kami berharap melalui kegiatan ini para pelajar yang merupakan ujung tombak bangsa ikut menjaga, melestarikan dan mencintai seni tradisi yang ada di provinsi masing-masing agar seni ini terus diminati kalangan remaja,“ ujar Eddy Junaedi di sela-sela malam festival kesenian di Ancol Beach City, Jakarta, Jumat (26/7).

Eddy menambahkan, kegiatan ini bertujuan menjaga harmoninasi dan kolaborasi antar pelajar dan antar provinsi dalam kerjasama budaya.

“Diharapkan dari kegiatan ini ditemukan bakat-bakat dan talenta terbaik, yang nantinya akan membawa nama baik daerah dan Indonesia dalam event kesenian dunia,” tambahnya.

Sejak pertama kali diselenggarakan pertama kali di Bali pada tahun 2000, DSPN merupakan kesepakatan antara provinsi Jawa-Bali dalam menjaga kesenian tradisi di kalangan remaja.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengumpulkan pelajar-pelajar tingkat SMA dan sederajat dari setiap provinsi yang memiliki bakat tertentu dalam bidang seni, khusunya seni tradisional Indonesia.

Selama penyelenggaraan DSPN 2019, para pelajar akan mengikuti rangkaian kegiatan. Salah satunya mengunjungi tempat bersejarah di Jakarta, seperti Monumen Nasional dan Tugu Proklamasi, serta mencoba moda transportasi baru MRT