Britisia-Sebagai aktor ragam peran sudah ia mainkan, namun ada peran yang ia impikan namun belum juga terwujud. Yakni jadi seorang petani, karena menurut Gary, profesi petani adalah pekerjaan mulia yang kurang disukai generasi milenial.
tidak sengaja Hartono Ko, produser film dari Gema Production nawarin Gary untuk terlibat di film perdananya yang bertajuk Uti Deng Keke. Peran yang di sodorkan, peran yang diimpikannya selama ini, yakni jadi seorang petani.
“Wah, peran yang ditawarkan peran impian saya selama ini, yakni jadi petani. Ya udah, langsung saya samber deh,” ujar Gary saat dihubungi via ponselnya Rabu malam (28/12/2022)
Setelah syuting beberapa hari menjadi seorang petani, pria kelahiran Bogor 10 Juli 1973 ini makin respect dengan profesi petani.
“Bayangkan petani kerja dari pagi hingga sore, dibawah terik matahari tanpa mengeluh tapi hasilnya bisa dinikmati oleh jutaan orang.” Kata pria yang sekujur tubuhnya dipenuhi tato ini.
Selain itu, yang membuat aktor yang makn bersemangat berakting di film Uti Deng Keke bareng seniornya Roy Marten, Teguh Julianto, Mongol Stress dan Rency Milano ini adalah ceritanya yang mengajarkan bagaimana hidup bertoleransi, menghargai kepercayaan dan agama orang lain.