Britisia – Sukses Film Kempo Girls yang tayang di Channel Youtube mampu meraup jutaan penonton. Akhirnya film ini sangat menginspirasi para atlet Shorinji Kempo untuk mempersembahkan film karya terbaru mereka, berjudul Kempo Girls 2 ‘Langkah’ The Webseries. film berdurasi 60 menit ini sebenarnya sangat layak tayang di bioskop, namun produsernya Putu Tjandra Wijaya memilih tayang di channel YouTube, mulai hari ini, Sabtu (2/2).
Putu Tjandra Wijaya yang juga seorang Kenshi Shorinji Kempo, ingin menyajikan sebuah tontotan beladiri Kempo yang bisa disaksikan secara gratis oleh masyarakat luas. Maksudnya, agar menginspirasi dan terus ikut memajukan dan mengembangkan olahraga beladiri ini. “Kempo bukan sekadar memukul dan menendang, tapi mengandung filosofi yang sangat dalam. Filosofi yang dimaksud antara lain, taklukkan dirimu sebelum menaklukkan orang lain. Filosofi ini turut membangun karakter para kenshi kempo,” ujar Tjandra Wijaya.
Filosofi ini pula yang ingin disampaikan dalam film Kempo Girls 2 ‘Langkah’ The Webseries yang dibintangi oleh para atlet Kempo berprestasi di tingkat Nasional maupun Internasional. seperti Larasati Sandra Devi atlet Kempo DKI peraih juara 2 pada Kejuaraan Dunia Shorinji Kempo di San Fransisco, AS. Lawan bermainnya, Gaza Ragabangsa atlet Kempo Jawa Barat dan Edo Nugroho Wibowo dari Bogor, juga berprestasi di berbagai kejuaran.