Designer Migi Rihasalay dari Fashion show, Daur Ulang Botol Sampai Rumah Creative Joglo

Fashion0 Dilihat

Desainer Migi Rihasalay memang tak kenal lelah, walaupun pandemi terus melanda negeri ini, dirinya selalu eksis dan aktif. Ini dibuktikan dengan beberapa waktu lalu baru saja menggelar fashionshow bersama Malang Fashion Movement (MFM) pada 10 april 2021 lalu.

Di acara fashionshow ini Migi membawakan busana ready to wear  bertema “SEMI” . Tema ini di artikan Migi adalah satu penantian dari sebuah musim.

IMG 20210512 WA0036
Migi dan suami berbagi kebahagian dengan warga sekitar

“Dimana banyak orang menanti, setelah musim hujan, datanglah musim semi yang akan menyambut musim kemarau,” ujar Migi di Jakarta, baru-baru ini.

Migi juga memaparkan, tema ini diterjemahkan lewat design bernuansa cerah dari warna warna bunga yang di tuangkan ke bahan linen.

IMG 20210512 WA0050
migi dan suami berbagi kebahagian dengan warga sekitar

Desain ini sekaligus menciri khaskan bahan-bahan yang nyaman dikenakan untuk musim semi.

IMG 20210512 WA0011
migi dan suami di depan rumah joglo

“Seperti banyaknya harapan dipergantian musim guna menyambut hari baru seperti harapan kita semua. Semoga pandemi Covid-19 cepat berlalu,” ucap Migi.

IMG 20210514 WA0058
migi melakukan daur ulang botol

Dalam desain ini, Migu merancang 15 look, dan memilih  delapan look terbaik yang ditampilkan di MFM 2021.