Kolaborasi Gus Toni-Tama ‘Kangen Band’: Dari Baksos Sampai Musik


Tak hanya pemerintah, merosotnya daya ekonomi masyarakat akibat pandemi Covid-19 juga juga jadi perhatian Toni Suhartono, atau akrab disapa Gus Toni, Ketua Jokowi Center Unggul Indonesia Maju (JCUIM).

Menggandeng gitaris Kangen Band, Tama Wijaya, Gus Toni bertekad akan terus melakukan banyak bakti sosial (baksos) bagi masyarakat yang terdampak. Menurut Gus Toni, setiap pekan pihaknya akan rutin menggelar baksos di berbagai tempat berbeda.

Hari Sabtu (14/11), kolaborasi Gus Toni dan Tama di bidang baksos dimulai dengan membagikan sebanyak 500 paket sembako dan 100 ribu sembako di kawasan Depok.

“Kami masih akan ada acara baksos ke depannya. Kita setiap minggu ada agenda baksos. Kami tentu sangat memperhatikan para pekerja seni. Kami akan memberikan bantuan kepada mereka sekaligus mengajak mereka untuk menghibur masyarakat,” kata Ketua Gus Toni di tengah-tengah aksi sosial di Depok, Sabtu (14/11/2020).

Tak hanya baksos. Kolaborasi Gus Toni dan Tama juga akan terlaksana dibidang musik.
Tama rupanya sudah mempersiapkan sebuah lagu yang akan dinyanyikan Gus Toni.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *